Tutorial penanganan tanaman Succulent setelah dateng ke rumah

Haii Succulent lovers, selamat datang di artikel mimin lagi yang membahas semua hal mengenai tanaman Succulent. Di chat Instagram, Whatsapp, Tiktok, dan lainnya mimin udah sering menjelaskan tentang cara perawatan tanaman Succulent setelah sampai kerumah Succulent Lovers semua. Sekarang mimin mau ngejelasin secara lebih detail tentang “Penanganan tanaman Succulent setelah dateng kerumah” dan mimin tulis di artikel ini agar kalian bisa mengaksesnya dengan mudah.

Penangan setelah mengadopsi tanaman di Succulent.bdg

Di Succulent.bdg kalian bisa memesan tanaman dengan memesannya online melalui semua platform sosial media dan E-Commerce atau bisa juga memesannya langsung ke green house dan atau kalian bisa juga memesan dan kami antar langsung ke rumah kalian. Semua itu mengalami perubahan situasi suhu dan kondisi dari yang asalnya kami rawat di Green house lalu berpindah ke lokasi Succulent lovers semua.

Mimin membedakan cara penganan Succulent berdasarkan cara Succulent Lovers memesan dan lama tanaman Succulent di dalam perjalanan.

        1.       Pemesanan online melalui pengiriman lepas pot dan media tanam

Cara pemesanan seperti ini biasanya mengalami durasi pengeringan 1 - 2 hari atau bahkan sampai 7 hari untuk seluruh daerah di indonesia. Proses packing pertama yang dilakukan oleh kami adalah mengeringkan akar dan bagian tanaman lainnya, durasi pengeringannya tergantung kondisi kelembaban tanaman, cuaca dan waktu pengiriman yang Succulent Lovers pilih. Jika Succulent lovers memilih 1 atau 2 hari dan lokasi tujuan dekat/masih di pulau jawa, kami hanya mengeringkan tanaman sampai akar dan bagian lainnya benar – benar kering, paling lama satu hari. Jika lokasi pengiriman jauh seperti di luar pulau kami akan melakukan proses pengeringan lebih lama 2 – 3 hari,  itu tergantung juga dari cahaya dan cuaca pada saat proses pengeringan.

Karena mengalami proses pengeringan dan berada di tempat yang kedap udara dan gelap selama di perjalan, succulent bisa saja mengalami sedikit perubahan. Biasanya untuk pengiriman yang lama sampai 7 hari tanaman Succulent bisa mengkerut karna kekurangan air dalam waktu yang lama. Tanaman Succulent mengkerut di bagian daunnya dan aga lembek lemas jika di tekan oleh jari tangan. Jangan khawatir kondisi seperti itu biasa dan sangat aman untuk tanaman Succulent.

Setelah melalui proses packing dan pengiriman lalu tanaman Succulent cantik sampai ke rumah Succulent Lovers. Saat paket sampai ke rumah, Succulent lovers bisa buka menggunakan benda tajam di bagian yang bersegel logo imut Succulent.bdg. kenapa harus di buka di bagian itu? Karna segel itu untuk menentukan mana bagian atas dan bawah. Biasanya untuk pemesanan tanaman beserta media tanam kami simpan terpisah media tanam di bagian bawah agar aman.

Dan di bagian atas box ada thanks card lohh 😊, berisikan barkode agar mudah mengakses artikel mimin Succulent.bdg.

Setelah box terbuka, Succulent lovers bisa buka perlahan bagian dakron lembut dan tisu pada tanaman. Buka perlahan agar bagian tanaman tidak tergores atau terlepas dan lihat apakah ada bagian tanaman yang rusak atau patah karna perjalanan. Jika tanaman rusak di sebabkan perjalanan dan karna kesalahan pemakingan dari kami, Succulent lovers bisa kabari mimin untuk pengajuan tanaman rusak karna salah pemakingan.

Setelah di rasa tanaman aman, Succulent lovers lihat bagian akar pada tanaman Succulent. Jika akar pada tanaman succulent terlalu rimbun dan banyak akar kering dan tua, Succulent lovers potong bagian akar kering dan tua agar mempermudah tumbuhnya akar baru  pada tanaman Succulent. Succulent lovers potong bagian akar keringnya lalu simpan di tempat yang teduh selama satu hari. Lalu pagi harinya kalian bisa tanam.

Setelah penanaman Succulent lovers jangan langsung siram tanaman Succulentnya, tapi diamkan dulu dan simpan di tempat yang teduh selama satu hari lagi. Lalu keesokan paginya kk bisa siram dan simpan di tempat yang terkena cahaya matahari pagi.

Untuk tempat menyimpan yang baik untuk tanaman Succulent, kalian bisa membacanya di artikel mimin yang berjudul “ Cara merawat tanaman Succulent di Indonesia”.

        2.       Pemesanan online melalui pengiriman tanpa lepas pot dan media tanam

Cara pemesanan melalui pengiriman tanpa lepas pot dan media tanam hanya bisa di lakukan untuk pemesanan di are pulau jawa, untuk area luar pulau jawa tidak bisa karna pengiriman pasti melalui udara dan paket tidak bisa di pastikan aman karna pasti terbalik – balik. Cara pengiriman seperti ini di kirim menggunakan kargo, travel atau dikirim langsung oleh kami. Untuk lama durasi pengiriman biasanya 1-2 hari sampai ke rumah Succulent lovers, untuk durasi 2 hari bisa hanya terjadi pada pengiriman menggunakan kargo itu tergantung jauh dekatnya lokasi rumah Succulent Lovers dengan stasiun lokasi kantor kargo berada.

Dalam pengiriman ini tanaman tidak akan mengami perubahan seperti daun mengkerut karna terlalu lama kekurangan air, karna pengiriman tanpa lepas pot dan media tanam dan pengiriman yang tidak terlalu lama.

Setelah tanaman sampai ke rumah, Succulent lovers bisa buka di bagian atas bos yang bersegel imut logo Succulent.bdg. Lalu setelah itu kalian bisa singkirkan dakron lembut pengaman dan mengeluarkan kertas pengganjal tambahan di pinggir – pinggir tanaman. Setelah itu kalian bisa mengelurkan tanaman dengan lembut dan hati – hati. Tanaman telah kalian keluarkan dari box lalu lepaskan bagian pengaman kertas yang mengelilingi pot dan lepaskan juga tisu penahan media tanam.

Tanaman sudah terlepas dari semua pengaman packing pengiriman, lalu kalian bisa simpan di tempat teduh selama satu hari. Setelah itu di pagi harinya kk bisa simpan di tempat yang terkena cahaya matahari dan kk bisa siram Succulent cantiknya 😊.

          3.       Pembelian langsung ke Green House Succulent.bdg

    Untuk pembelian langsung ke green house cara penanganannya sampe rumah akan lebih simple tergantung juga dengan lama di perjalanan. Jika perjalanan mungkin saja bisa sampai 2 hari ke rumah, kk bisa lakukan cara no 2 pengiriman tanpa lepas pot. Cara penanganannya sama karna melalui kondisi durasi perjalanan yang sama.

        Untuk Succulent lovers yang berarea di bandung dan hanya memerlukan waktu sebentar di perjalanan kk bisa langsung simpan di tempat yang terkena cahaya matahari dan siram jika media tanamnya kering di pagi hari.

        Itulah “Tutorial penanganan tanaman Succulent setelah dateng ke rumah” jika kalian terbantu oleh artikel ini bisa kalian curahkan dengan coment “hai mimin” di kolom komentar atau jika ada yang mau di tanyakan tentang tanaman kalian juga bisa coment di kolom komentar.

    Terimakasih untuk kalian yang sudah membaca sampe habis, terimakasih juga Succulent lovers yang udah ngasih masukan, semangat dan dukungan untuk kami selama ini.




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tips merawat succulent biar ga kering dan busuk

Bagaimana cara merawat succulent di Indonesia?

Jangan lakuin hal ini saat merawat Succulent